Sabtu, 08 Desember 2012

Bocah 13 Tahun Membuat Aplikasi iPhone Pendeteksi Roket Untuk Israel!

Mungkin masih segar dalam ingatan nih sob kita bahwa konflik peperangan Timur Tengah antara wilayah kota Palestina yaitu Gaza dengan negara Israel berlangsung dramatis. Kedua negara yang sudah mengalami konflik yang sangat panjang ini terus melancarkan serangan roket ataupun rudal satu sama lain. Tak ayal banyak korban dari rakyat yang tidak berdosa maupun anak balita berjatuhan dan meninggal akibat serangan brutal tersebut. Israel sebagai negara yang cukup besar selalu melancarkan serangan rudal dan bom yang kiranya menewaskan ratusan bahkan ribuan masyarakat Gaza.



Konflik kedua negara yang sudah lama berlangsung ini, akhirnya saat ini mencapai puncaknya. Dukungan dari berbagai negara kepada negara Gaza dan kecaman kepada Israel pun terus berdatangan. PBB sebagai badan yang mempersatukan wilayah Asia turun tangan menangani hal tersebut. Akhirnya saat ini perdamaian antar Palestina dan Israel sudah terwujud. Akhirnya Palestina diakui sebagai salah satu negara di Timur Tengah oleh PBB dan dunia. Perdamaian sudah terwujud, tapi ternyata tidak menyurutkan Israel untuk membuat sebuah teknologi perang baru sob. Baru-baru ini ada seorang bocah 13 tahun mempunyai ide untuk membuat suatu aplikasi iPhone yang dapat mendeteksi roket yang ditembakkan oleh pasukan Hamas ke wilayah Israel.

Usut punya usut sob, bocah yang mempunyai ide tersebut bernama Liron Bar. Dia tinggal di daerah bernama Bersheeba, Negev, Israel Selatan. Lebih jelasnya, Liron mempunyai ide untuk membuat aplikasi dimana ketika ada roket yang mendekat ke wilayah Israel, maka nantinya aplikasi tersebut akan mengeluarkan bunyi alarm yang berfungsi sebagai alarm penyelamat untuk memberikan peringatan kepada seluruh penduduk yang berada didalam jalur roket untuk menyelamatkan diri. Karena memang aplikasi yang tergolong rumit ini, pastinya nih sob bocah 13 tahun ini tidak dapat membuat aplikasi ini sendirian.





Nah karena dia tidak bisa buat aplikasi ini sendirian sob, ide nya untuk membuat aplikasi ini dikirim ke pengembang aplikasi militer Israel bernama Kobi Snir. Nantinya nih sob dengan menggunakan aplikasi untuk iPhone yang dinamakan Color Red tersebut, maka setiap kali ada roket yang diluncurkan dari Gaza ke Israel dapat dideteksi, arah luncurnya, letak jatuhnya dan perkiraan waktu jatuhnya roket tersebut. Rencananya aplikasi ini selain akan dibuat, aplikasi ini akan disempurnakan sob jadi bukan hanya untuk iPhone, tapi juga untuk seluruh gadget.



"Jika suatu saat nanti ada roket yang diluncurkan dari Gaza, maka dengan jarak yang cukup jauh, dengan aplikasi Color Red ini kita bisa sempat memberitahukan penduduk untuk menyelamatkan diri dari serangan roket tersebut", ucap bocah 13 tahun dengan optimis. Bocah tersebut juga optimis loh bahwa nantinya Aplikasi ini dapat menyelamatkan dia ketika ada serangan roket yang mendekat. Hmm.. Cukup pintar juga ya bocah 13 tahun ini. Apakah dinegara kita Indonesia ada bocah yang seoptimis dan secerdas itu? Well, setidaknya konflik peperangan antara Israel dan Gaza sudah menemukan titik perdamaian. Setidaknya kita bisa lega dengan hal itu kan?

Source : http://www.kaskus.co.id/thread/50bc14fe582acfec33000014/bocah-13-tahun-membuat-aplikasi-iphone-pendeteksi-roket-untuk-israel/

0 komentar:

Posting Komentar